Senin, 08 Agustus 2011

Cara Mudah Mendapatkan Backlink Gratis

Tidak dapat dipungkiri bahwa sebagian besar blogger pasti menginginkan agar pagerank blognya meningkat. Pagerank yang bagus akan menempatkan posisi sebuah blog menjadi lebih baik pada hasil pencarian google. Posisi yang bagus pada hasil pencarian tentu saja akan berdampak pada naiknya trafic sebuah blog. Biasanya google akan menempatkan blog yang berpagerank tinggi di halaman pertama hasil pencarian. Namun persoalan pagerank ini sampai sekarang masih banyak diperdebatkan orang. Mengapa demikian? Karena berdasarkan fakta, ada banyak blog yang belum memiliki pagerank pun (PR 0) ternyata bisa bertengger di halaman pertama google. Kesimpulan saya, pagerank bukan satu-satunya penentu posisi sebuah blog di mata google search engine. Masih ada faktor lain yang  juga turut berpengaruh, seperti penggunaan key words yang tepat, dll. Postingan kali ini saya beri judul Cara Mudah Mendapatkan Backlink Gratis. Ada banyak cara untuk mendapatkan backlink gratis, namun pada kesempatan ini saya hanya menjelaskan cara mendapatkan backlink gratis dengan memberikan komentar di blog lain. Semakin banyak anda memberikan komentar pada blog-blog lain, semakin banyak pula backlink yang akan anda dapatkan. Semakin banyak backlink yang anda dapatkan, semakin cepat pula anda mendapatkan pagerank yang bagus.

 Apa itu google pagerank ?

Sebelum saya menjelaskan lebih jauh tentang topik kita kali ini, alangkah baiknya saya memberikan sedikit gambaran pada anda mengenai google pagerank karena ada kaitan erat antara pagerank dan backlink. Pagerank adalah cara google memberitahukan apakah sebuah blog atau website itu penting atau tidak. Skor penilaiannya dari angka 0 sampai 10 - angka nol dianggapnya tidak penting, sedangkan blog yang mempunyai pagerank 10 dianggap sebagai blog yang paling penting di mata google. Jadi semakin tinggi pagerank sebuah blog, semakin penting pula blog itu di mata google. Ketika kita berbicara tentang pagerank, maka hal terpenting yang akan dibahas adalah segala sesuatu yang berkaitan dengan link. Sepengetahuan saya, pagerank tidak berkaitan dengan konten atau isi dari sebuah blog. Untuk mendapatkan atau meningkatkan pagerank, anda membutuhkan link-link berkualitas yang mengarah ke blog atau website anda. Inilah yang dikenal dengan backlink itu.

Backlink bermutu adalah backlink yang berasal dari blog yang sudah berpagerank atau dari blog yang dofollow. Salah satu cara yang paling gampang untuk mendapatkan backlink bermutu secara gratis adalah dengan memberikan comment anda di blog yang dofollow. Lebih baik lagi  berkomentar di blog dofollow yang sudah memiliki pagerank karena akan berdampak positif juga pada pagerank anda nanti. Berkomentar di blog lain itu ada banyak manfaatnya; selain mendapatkan backlink, juga bisa dimanfaatkan sebagai ajang silahturahmi dengan sesama blogger, sarana untuk memperbanyak teman, promosi blog, meningkatkan trafic, dll. Oleh karena itu, sering-seringlah anda berkomentar di blog lain untuk mendapatkan berbagai manfaat sebagaimana  yang saya sebutkan di atas. 

Cara Berkomentar

Jika anda ingin berkomentar maka berkomentarlah yang baik. Komentar yang baik adalah komentar yang ada kaitannya dengan topik atau materi yang dibaca. Berkomentar di luar konteks akan di anggap spam oleh mesin pendeteksi. Saran saya, buatlah komentar yang berkualitas. Memberikan komentar itu tidak saja bermanfaat bagi blog yang anda komentari tapi juga bermanfaat bagi blog anda sendiri. Ketika berkomentar jangan lupa mencantumkan nama  dan url blog anda.

Demikian artikel singkat ini yang dapat saya sampaikan, semoga bermanfaat bagi anda.

Silahkan tinggalkan komentar anda di bawah ini, terima kasih.
SALAM SUKSES

10 komentar:

toko bunga mengatakan...

kalau komentar sebaiknya baca artikel, jadi komentar tidak out of topic

ilawati pristiani mengatakan...

salah satu yang paling diminati dalam mencari backlink adalah dengan berkomentar, salam dan sukses selalu..

info lengkap toyota mengatakan...

sudah mulai diterapkan biar dapet backlink berkualitas yang dapat menaikan pagerank blog

Read More mengatakan...

manteb nih, cobain dulu ah...

foredi mengatakan...

Setuju dengan infonya, pokok ok deh

peluang usaha mengatakan...

Saya salut dengan isi situs ini, semuanya disajikan dengan baik dan informatif. Saya acungi 4 jempol deh, (^_^)

usaha modal kecil mengatakan...

Tentunya dalam segala hal harus berimbang, jangan terlalu over dan harus konsisten. Sebab bisa jadi kalau backlink gratis (komentar) kebanyakan atau tidak konsisten hasilnya malah tidak sesuai dan bahkan membuat blog makin ditendang sama search engine.

Usaha Rumahan mengatakan...

tentunya bagi orang yang mau sukses di bisnis online, pasti akan senang kalau pageranknya naik dan dikenal banyak orang

Deep Beauty HPAI mengatakan...

Met malam, terimakasih sudah share artikel ini, bagus juga..

toko bunga cilacap mengatakan...

info yang sangat menarik.. makasih ya min

Posting Komentar

Silahkan Memberikan Komentar Anda Di Bawah Ini, tapi Satu Hal Yang Perlu Diingat, Jangan memberikan Komentar Spam ya. Blog ini DOFOLLOW, berilah Komentar Yang Relevan Dengan Topik Yang Ada. Trima Kasih